3. Prancis
Di urutan ketiga, ada Prancis. Mereka tampak terhuyung-huyung di Piala Eropa 2020. Namun, Les Bleus bangkit di UEFA Nations League hingga merengkuh gelar juara.
Baca Juga:
Ketum PSSI Ajak Tim Kerja Keras Meski Indonesia Naik Peringkat FIFA
Kini, mereka berambisi mempertahankan gelar juaranya di Piala Dunia. Dengan skuad yang hampir sama dengan Piala Dunia 2018, Prancis menjadi favorit juara.
Didier Deschamps masih memiliki banyak pemain kelas dunia untuk diandalkan.
Prancis sendiri masuk Grup D di Piala Dunia 2022. Mereka segrup dengan Denmark, Tunisia, dan juga IC Playoff 1.
Baca Juga:
Pembunuhan Berencana di Muaro Jambi, Pelaku Terancam Hukuman Mati
2. Brasil
Kemudian, ada Timnas Brasil. Mereka bisa dibilang menjadi tim paling dominan di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona CONMEBOL. Mereka memenangkan 14 dari total 17 pertandingan dan tetap tak terkalahkan dalam kualifikasi.
Ini bisa menjadi Piala Dunia terakhir Neymar. Brasil pun bisa bersaing memperebutkan gelar juara karena memiliki skuad yang bertabur bitang.