WahanaNews-Kalbar | Dalam sepekan, program spesial promo PLN Gebyar Kemerdekaan 2023 sukses diserbu pelanggan.
Sebanyak 29.571 pelanggan telah memanfaatkan program ini.
Baca Juga:
Urgensi Krisis Iklim, ALPERKLINAS Apresiasi Keseriusan Pemerintah Wujudkan Transisi Energi Bersih
Program ini sukses menarik antusias masyarakat.
Pasalnya, dalam memeriahkan peringatan kemerdekaan Republik Indonesia ke-78, PLN memberikan voucer spesial bagi semua golongan tarif daya 450 volt ampere (VA) sampai 4.400 VA untuk tambah daya hanya Rp 170.845, dengan pilihan tambah daya akhir maksimal 5.500 VA.
Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo menjelaskan, program ini telah berlangsung sejak 1 Agustus 2023 dan berlaku hingga 31 Agustus 2023.
Baca Juga:
Di COP29, PLN Perluas Kolaborasi Pendanaan Wujudkan Target 75 GW Pembangkit EBT 2030
Untuk mendapatkan voucer ini caranya sangat mudah, pelanggan hanya perlu belanja online di marketplace PLN Mobile dengan 1 kali transaksi minimal Rp. 78.000,- akan mendapatkan voucer tambah daya dengan harga spesial Rp 170.845.
Marketplace merupakan salah satu fitur dalam aplikasi PLN Mobile, yang menyediakan banyak produk kelistrikan yang menarik bagi pelanggan seperti kendaraan listrik, peralatan elektronik, home appliance, hingga produk-produk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) seperti kerajinan tangan, fashion, serta makanan dan minuman.
”Coba bandingkan, jika harga normal untuk naik daya dari 450 VA ke 5.500 VA itu biayanya Rp4.893.450, tapi di Gebyar Kemerdekaan 2023 ini hanya kita beri harga Rp170.845, jadi sangat murah dan terjangkau,” ujar Darmawan.