Kalbar.WahanaNews.co, Pontianak - Kampung KB Kobar Berjaya, Kota Pontianak, berpartisipasi dalam memberdayakan warga rusunawa dengan fokus dari UMKM hingga mengatasi stunting.
"Kampung KB Kobar Berjaya ini terus kami aktifkan agar berdampak luas. Kita ingin berpartisipasi membantu pemerintah dalam banyak hal," ujar Ketua pengelola kampung KB Kobar Berjaya, Deni Kurniawan di Pontianak, Rabu (15/5/2024).
Baca Juga:
Sebanyak 14 DPC MABM Kalbar Ikuti Festival Melayu Kalimantan Barat XIII 2024
Untuk pemberdayaan UMKM pihaknya telah membuat pemetaan agar pelaku usaha yang ada konsisten dalam memproduksi produknya masing-masing.
"Jadi, kita mendata UMKM yang ada rusunawa ini dijadikan industri rumahan," kata dia.
Ia mengatakan di rusunawa Kampung KB terdapat tiga UMKM dan pihaknya akan mendorong lagi terciptanya UMKM baru di sana.
Baca Juga:
Asosiasi Kratom Indonesia Resmi Pilih Kepengurusan Baru 2024-2029 dan Siap Sinergi
"Selain UMKM tadi, kita juga ada program stunting bekerjasama dengan BKKBN. Bulan lalu juga ada sosialisasi stunting dan sampai sekarang masih berjalan," katanya.
Selain itu, di sana ada kegiatan bina remaja, bina balita dan bina lansia. "Jumlah lansia di sini ada 9 pintu dan anak-anak dari yang kecil sampai SD saja ada 23 anak," katanya.
Ia mengatakan di sana ada yang mendapat bantuan pemerintah yaitu bantuan program stunting.