Penanaman di Lapang
Budidaya di Kebun Tanpa Mulsa Plastik, di awal musim hujan, lahan diolah sedalam 30-40 cm, keringanginkan selama 15-30 hari. Buat bedengan: lebar 80 x 100 cm, tinggi 30-40 cm, panjang disesuaikan dengan lahan, jarak antar bedengan 40 x 60 cm atau guludan: lebar 40 x 60 cm, tinggi 30-40 cm, panjang disesuaikan dengan lahan, jarak antar guludan 40 x 60 cm, taburkan 20-30 ton/ha pupuk kandang/kompos secara merata di permukaan bedengan/guludan, biarkan bedengan / guludan selama 15 hari.
Baca Juga:
Aksi Penghijauan Menjaga Paru-paru Dunia, Polres Nias Selatan Tanam 700 Pohon
Budidaya di Kebun Dengan Mulsa Plastik, di awal musim hujan, lahan diolah dengan baik dan keringanginkan 15-30 hari, membuat bedengan: lebar 80 x 120 cm, tinggi 30-40 cm, panjang disesuaikan dengan lahan, jarak antar bedengan 60 cm atau guludan: lebar bawah 60 cm, lebar atas 40 cm, tinggi 30-40 cm, panjang disesuaikan dengan lahan, jarak antar bedengan 60 cm.
Pemeliharaan Tanaman
Penyulaman dilakukan sebelum tanaman berumur 15 hari setelah tanam. Tanaman yang disulam adalah yang mati atau tumbuh abnormal.
Baca Juga:
10 Buah Terbaik untuk Kesehatan Tubuh
Sedangkan penyiangan (pewiwilan) dilakukan pada pertanaman stroberi tanpa ataupun dengan mulsa plastik.
Mulsa yang berada di antara barisan/bedengan dicabut dan dibenamkan ke dalam tanah.
Waktu penyiangan tergantung dari pertumbuhan gulma, biasanya dilakukan bersama pemupukan susulan.