Lebih lanjut Ia berterima kasih atas kepercayaan para pelaku usaha kepada PLN. Diakuinya, daya mampu pembangkit di sistem Khatulistiwa saat ini sebesar 641 MW, sementara estimasi beban puncak tertinggi sebesar 461 MW.
"Dengan spare daya listrik sebesar 180 MW, kami optimis mampu melayani kebutuhan listrik masyarakat. Silahkan para pelaku usaha lebih fokus pada pengembangan usahanya, biar kami yang urus listriknya," pungkas Jatmiko.[ss]