"Kita harus bekerja sama untuk menyelenggarakan Pilkada yang bersih dan adil. Evaluasi dari penyelenggaraan Pemilu sebelumnya harus diperhatikan dan pelanggaran harus segera ditindak," kata Manto.
Manto juga menyoroti pentingnya partisipasi masyarakat, baik di daerah pedalaman maupun pesisir, dalam Pemilu.
Baca Juga:
Kalimantan Barat Apresiasi PT Win Global Solusitama Atas Pembiayaan dan Pendampingan UMKM
"Kami berharap Pemilu ini dapat menghasilkan pemimpin yang lebih berkualitas di Kalbar. Partisipasi yang luas dari masyarakat adalah kunci untuk mewujudkan Pemilu yang sukses," tuturnya.
Untuk memastikan integritas Pemilu, KPU Kalbar dan Kesbangpolinmas Kalbar berkomitmen memberikan pendidikan pemilih yang lebih efektif dan modern.
"Kami juga akan ikut mensosialisasikan rangkaian kegiatan Pilkada secara modern dan menarik untuk memastikan semua warga memahami pentingnya memilih dengan bijak," tuturnya.
Baca Juga:
BKSDA Kalbar Gelar FGD Orang Utan Untuk Perkuat Strategi Konservasi Daerah
[Redaktur: Patria Simorangkir]