"Sampai pagi ini kami masih memonitor laporan langsung dari desa dan kecamatan. Mudah-mudahan dapat data yang lengkap," katanya.
Sejauh ini, kata Marjuni, pihak BPBD Sambas terus mengikuti perkembangan dengan menyiapkan tim untuk memantau langsung kondisi banjir di titik-titik yang terendam.
Baca Juga:
BPBD Lebak Imbau Masyarakat Waspadai Bencana Akibat Cuaca Ekstrem dan Hujan
"Sementara kami terus mengikuti perkembangannya, rencana pagi ini kami memantau ke lapangan sesuai info dari kecamatan," katanya.
Bupati Sambas Satono didampingi Kapolres Sambas AKBP Sugiyatmo, Dandim 1208 Sambas Letkol Inf Dadang Armada Sari, dan Sekretaris Daerah Kabupaten Sambas Fery Madagaskar meninjau banjir di Desa Merabuan, Kecamatan Tangaran, Minggu (29/1/2023).
Dalam kesempatan itu, Bupati Sambas, Kapolres dan Dandim juga menyalurkan bantuan pangan kepada masyarakat terdampak banjir untuk memenuhi kebutuhan mereka.[ss]