Kalbar.WahanaNews.co, Kubu Raya - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kubu Raya Kalimantan Barat menyelidiki dugaan kampanye pemilihan kepala daerah yang digelar sebuah sekolah dan difasilitasi dinas pendidikan provinsi setempat.
Komisioner Bawaslu Kubu Raya, Abdul mengatakan jika pihaknya telah mendapat informasi dugaan pelanggaran kampanye di lingkungan dunia pendidikan itu melalui media sosial.
Baca Juga:
Usai Viral Serahkan Uang Rp 15 Juta untuk PCNU Sikka, Paket JOSS Dilaporkan ke Bawaslu
"Informasinya kami dapat dari media sosial, kami melakukan penelusuran terhadap informasi awal tersebut. Hasilnya kami sampaikan ke Bawaslu Provinsi," kata Abdul, Selasa.
Berdasarkan hasil koordinasi, kata dia, penanganan kasus tersebut diambil alih oleh Bawaslu tingkat provinsi.
"Arahan provinsi karena ini Pilgub akan ditangani Bawaslu provinsi, Bawaslu Kubu Raya melakukan penelusuran kepada pihak sekolah," ujarnya.
Baca Juga:
Rapat Koordinasi Pelaksanaan Pemungutan dan Perhitungan Suara Susulan Pilkada Tahun 2024
Abdul melanjutkan, instansi yang ada di lingkungan pemda Kubu Raya juga akan dimintai keterangan.
Komisioner Bawaslu Provinsi Kalbar, Uray Juliansyah mengatakan, saat ini pihaknya masih menyelidiki dugaan pelanggaran tersebut.
"Masih kita selidiki kebenaran video tersebut," ujarnya saat dikonfirmasi.